WANGGUDU, SULTRAEKSPRES.COM – Tak hanya mengawal kebijakan pembangunan daerah dan masyarakat, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), juga terus menciptakan program sosial kemasyarakatan.
Sebagai lembaga organisasi Pers besar nasional, PWI Konut bersama PWI Sulawesi Tenggara (Sultra) juga menunjukkan kepeduliannya pada pengembangan generasi muda yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Uang Yang Maha Esa.
Seperti yang berlangsung pada bulan Suci Ramadhan ini. Berbagai kegiatan dilaksanakan PWI Konut antara lain penyaluran bantuan rumah ibadah, buka puasa bersama hingga menggelar lomba adzan, bacaan surah-surah pendek dan praktek shalat.
Kegiatan religi bulan suci ramadhan ini, PWI Konut melibatkan unsur-unsur pemerintah salah satunya Pemerintah Kelurahan Wanggudu, Konut dan Pengurus Mesjid-Mesjid.
Ratusan anak hingga remaja antusias mengikuti program gema Ramadhan yang dilaksanakan PWI Konut ini berkolaborasi dengan Pemerintah Kelurahan Wanggudu, hingga sukses diakhir kegiatan.
Ketua PWI Konut, Jefri Ipnu mengatakan, giat yang dilangsungkan dalam rangka menyemarakkan suasana Ramadhan 1445 H/2024 M, serta memberikan motivasi dan edukasi kepada generasi penerus untuk lebih mencintai agama Islam melalui lomba-lomba yang digelar.
“Alhamdulillah semua berjalan sukses hingga akhir dan penyerahan hadiah. Ini juga tak lepas dari dukungan penuh Pemerintah Kelurahan Wanggudu dan pengurus Remaja Masjid Al-Muhajirin Kelurahan Wanggudu,”kata Ketua PWI Konut, Jefri Ipnu, Selasa (9/4/2024).
Pria yang juga memimpin Ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (F-PRB) Konut ini menyampaikan, lomba gema Ramadhan merupakan agenda rutin tahunan yang selalu di gelar PWI Konut.
Ditanya soal sumber anggaran kegiatan. Jefri Ipnu menyampaikan bersumber dari organisasi PWI Konut kerjasama Pemerintah Kelurahan dan Pengurus Mesjid Al-Muhajirin. Untuk kategori juara; Lomba Adzan juara l,ll,dan lll, lomba surah-surah pendek juara l,ll, dan lll, lomba praktek shalat juara l, ll, dan lll.
Lurah Wanggudu, Hassanudin dalam sambutannya sangat menyambut baik giat tersebut dan berharap kegiatan yang dilangsungkan dapat terus berlanjut dimasa-masa yang akan datang.
Baginya, kegiatan tersebut merupakan hal yang positif yang dilakukan oleh PWI Konut bersama Remaja Masji. Pemerintah Kelurahan akan terus memberikan dukungan. (R)