banner 728x250

Pemkab Konut Sambut Baik Rencana Pembangunan Smelter PT Yabes Tambang Sejahtera di Langgikima

  • Bagikan
Bupati H Ikbar saat memaparkan kondisi Sumber Daya Alam di Kabupaten Konut
banner 468x60

WANGGUDU, SULTRAEKSPRES.COM – PT Yabes Tambang Sejahtera mensosialisasikan pembebasan lahan rencana pembangunan Smelter di Kecamatan Langgikima Kabupaten Konawe Utara (Konut), Rabu (26/3).

Rencana pembangunan smelter itu, disambut baik oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konut dalam upaya mendukung Asta Cita ke- 5 Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia Prabowo-Gibran di bidang hilirisasi dan industrialisasi untuk meningkatkan nilai tambah daerah dan negara.

Bupati Konut H Ikbar dalam sambutannya menyampaikan, bahwa kegiatan sosialisasi pembebasan lahan bertujuan untuk memberikan informasi yang jelas dan transparan mengenai tahapan dan proses pembebasan lahan.

“Kemudian menjelaskan kewajiban dan hak pemilik lahan sesuai mekanisme ganti rugi atau ganti untung sesuai dengan kesepakatan dengan pemilik lahan,” ucap Ikbar.

Sebagai daerah penghasil sumber daya alam, kata Ikbar, Pemerintah Kabupaten siap mendukung rencana pembangunan Smelter, mengingat Asta Cita ke-5 Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia Prabowo-Gibran di bidang hilirisasi dan industrialisasi.

“Oleh karena itu sebagai wujud dukungan, pemerintah daerah siap memberikan kemudahan berupa perizinan dan fasilitasi serta memberikan kepastian hukum bagi para investor,” ucapnya.

diketahui sosialisasi ini turut dihadiri oleh Ketua DPRD Konut Herman Sewani, Kepala BPN Konut Erny, Sekda Konut Safruddin, Mantan Bupati Konut H Ruksamin, Forkopimda, Camat Langgikima, dan Manejemen PT Yabes Tambang Sejahtera.(**)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *