banner 728x250

Ketua KPU Sultra Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada Serentak 2024

  • Bagikan
Ketua KPU Sultra saat menerima form pertanyaan untuk empat paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra
banner 468x60

KENDARI, SULTRAEKSPRES.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali menggelar Debat Publik kedua Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra, tepatnya di Hotel Sutan Raja, Kabupaten Kolaka, Jumat (1/10/2024).

Saat membawakan sambutan Asril selaku Ketua KPU Sultra kembali mengajak masyarakat Bumi Anoa (sebutan untuk Sultra) menyukseskan gelaran pesta demokrasi lima tahunan Pilkada serentak 2024.

“Mari sukseskan debat publik dan Pemilu pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra,” ajak Asril yang disiarkan secara Live di Metro TV.

Dikesempatan baik ini, orang nomor satu di KPU Sultra meminta kepada para Paslon 1, 2, 3 dan 4 agar menyampaikan visi misi dan program terbaiknya kepada masyarakat. Harapannya program yang diusung mudah dipahami masyarakat.

“Saya berharap kepada paslon 1,2, 3 dan 4 memanfaatkan baik-baik kesempatan ini. Sampaikan seterang terangnya visi misi dan program kerja bapak sekalian supaya masyarakat mudah memahami dan menentukan pilihannya nanti,” pinta Asril.

Diketahui, Debat Pertama sukses terlaksana di Kota Baubau 21 Oktober dan rencananya untuk Debat Publik Ketiga bakal dilaksanakan di Kota Kendari Ibu Kota Sulawesi Tenggara. (**)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *