banner 728x250

DPP LAT Buka Pendaftaran Calon Ketua Umum 

  • Bagikan
Ketua Panitia Penjaringan Calon Ketua Umum DPP LAT, Ramadhan Tosepu.
banner 468x60

KENDARI, SULTRAEKSPRES.COM – Proses regenerasi kepemimpinan di tubuh Dewan Pengurus Pusat (DPP) Lembaga Adat Tolaki (LAT) resmi dimulai. Pendaftaran bakal calon Ketua Umum periode 2025–2030 telah dibuka dan akan berlangsung mulai 24 April hingga 8 Mei 2025.

Ketua Panitia Penjaringan, Ramadhan Tosepu, menyebut pembukaan pendaftaran ini menjadi momentum penting dalam menjaga keberlanjutan nilai-nilai adat dan budaya Tolaki di tengah arus perubahan zaman.

“DPP LAT bukan hanya penjaga budaya, tapi juga pilar identitas dan kedaulatan sosial masyarakat Tolaki,” ujar Ramadhan dalam keterangannya, belum lama ini.

Pendaftaran bakal calon dilakukan secara terbuka, transparan, dan inklusif, dengan menjunjung tinggi prinsip musyawarah dan mufakat sesuai nilai luhur masyarakat adat Tolaki. Proses ini terbuka bagi seluruh tokoh, kader, serta putra-putri terbaik Tolaki yang memiliki dedikasi terhadap pelestarian adat dan kepemimpinan yang visioner.

Adapun pendaftaran dapat dilakukan secara langsung di Kantor DPP LAT, Jalan Pasaeno No. 151, Kelurahan Bende, Kecamatan Kadia, Kota Kendari. Berkas juga bisa dikirim via WhatsApp ke nomor 0811-403-4449 atau melalui email [email protected].

Puncak dari proses ini akan ditandai dengan pelaksanaan Musyawarah Adat Pusat (MAP) ke-V DPP LAT yang dijadwalkan berlangsung pada 9–10 Mei 2025 di Kabupaten Konawe. Dalam forum ini, Ketua Umum terpilih akan ditetapkan sekaligus merumuskan arah strategis DPP LAT ke depan.

“Kepemimpinan adat bukan soal jabatan, tapi soal pengabdian, kearifan, dan tanggung jawab moral,” kata Ramadhan, mengutip falsafah Tolaki: Inae kona sara ie pinesara, inae liasara ie pinekasara.

Panitia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak, termasuk media massa, yang turut berperan menyebarkan informasi ini secara luas dan objektif.

“Kami berharap seluruh proses ini berjalan jujur, lancar, dan penuh semangat kebersamaan untuk masa depan adat Tolaki yang berkelanjutan,” pungkasnya. (**)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *