WANGGUDU, Sultraekspres.com – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Keuangan Dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Konawe Utara (Konut), Adonan memastikan dana untuk pemilihan kepada desa (Pilkades) serentak telah siap.
Saat di temui, Adonan menyampaikan, alokasi dana Pilkades ini bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2023.
Namun, untuk besaran biayanya kata Adonan, belum ada kepastian, karena pihaknya masih menunggu petunjuk teknis dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Konut.
Adonan menambahkan, Pihak DPMD kini tengah membuat perencanaan untuk menggelar Pilkades serentak di Bumi Oheo. Selanjutnya dikoordinasikan ke pimpinan daerah.
“Waktu saya koordinasi sama Kepala Dinas PMD, itu disampaikan rencana Pilkades tahapannya dilaksanakan pada bulan April, tapi nanti konfirmasi kembali lagi,” ungkapnya saat di temui di ruang kerjanya baru-baru ini.
Ia juga menyampaikan kepada DPMD bahwa anggaran Pilkades ini memakan biaya besar, sehingga harus ada perencanaan yang matang agar pelaksanaannya berjalan maksimal. (B)