WANGGUDU, SULTRAEKSPRES.COM– Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Konawe Utara (Konut), Ikbar memimpin rapat Paripurna dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Konut ke-17 Tahun, Selasa (2/1).
Rapat Paripurna istimewa ini, turut dihadiri oleh Bupati Konut H Ruksamin, dan wakilnya H Abuhaera, Ketua DPRD Provinsi Sultra H Abdurahman Saleh, Staf Kepresidenan RI Ali Muchtar Ngabalin, Forkopimda Provinsi, Forkopimda Kabupaten, OPD, Lingkup Konut.
Ikbar dalam penyampaiannya, keberhasilan Pemkab Konut dibawah kepemimpinan Ruksamin dan Abuhaera sukses menjalankan visi dan misi dalam membangun daerah serta dapat dirasakan manfaat dan kesejahteraan oleh masyarakat.
Pada sistem pemerintahan, Ikbar menyebut mengalami peningkatan yang pesat peningkatan aparatur sipil negara, kesuksesan kinerja masing-masing instansi Sampai dengan peningkatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang pada tahun 2016 hanya berkisar 900 miliar lebih pada tahun 2024 meningkat menjadi 2 triliun lebih.
Ikbar memaparkan, aktivitas pemerintahan dan geliat pembangunan infrastruktur terus berjalan normal, Pemkab Konut terus bersiap dalam menghadapi transisi menuju sejahtera dengan berbagai upaya dan kebijakan yang memerlukan tindak lanjut.
“Dari aspek mobilitas perekonomian tahun ini diproyeksikan akan tumbuh membaik. Gambaran tersebut cukup relevan dimana posisi akhir perekonomian daerah kita pada triwulan akhir tahun 2023 yang lalu tumbuh positif, “cetusnya.
Pertumbuhan positif tersebut dipicu oleh peningkatan aktivitas ekonomi pasca pandemi beberapa tahun silam yang semakin menggairahkan bangkitnya berbagai sektor perekonomian daerah.
“Wajah ekonomi daerah kita, pada tahun ini diperkirakan berada pada level optimis dengan berbagai parameter dan indikator pendukungnya,” imbuhnya.
Ikbar juga menjelaskan, jika meyerucu pada laporan Bank Indonesia, pertumbuhan ekonomi kita akan terus melampaui tahun sebelumnya, berbarengan dengan membaiknya ekspektasi kegiatan usaha, baik dari sisi konsumsi, maupun pelaku bisnis pertambangan. (R)